10 Inspirasi Reward Menarik untuk Apresiasi Terhadap Karyawan

 

Dalam sebuah perusahaan, pemberian reward merupakan hal yang sangat lumrah. Tujuannya bermacam-macam, mulai dari meningkatkan motivasi kerja, sebagai bentuk apresiasi atau penghargaan, sampai meningkatkan taraf hidup dari karyawan. Bentuk dari reward ini sendiri sangat beragam, namun yang paling banyak diberikan berupa uang.

Padahal selain uang banyak sekali jenis reward yang bisa perusahaan tawarkan. Bagi Anda yang selama ini masih bingung untuk memberikan reward, yuk intip di sini inspirasinya.

1. Memberikan Voucher Belanja Online

Inspirasi reward yang pertama adalah voucher belanja online. Sekarang sudah banyak sekali voucher yang bisa dipesan dengan mudahnya. Nominalnya pun juga beragam.

Pemberian reward berupa belanja online ini selain menyenangkan juga memudahkan. Terlebih lagi saat pandemi seperti sekarang, berada di rumah merupakan hal yang sangat tepat. Bisa berbelanja dari rumah dan kebutuhan tetap bisa terpenuhi.

2. Memberikan Voucher Staycation di Hotel

Bagi Anda yang kurang familiar dengan staycation ini merupakan salah satu tren yang muncul beberapa tahun terakhir. Konsepnya adalah liburan namun tetap berada di kota yang sama, biasanya yang dipilih hotel. Kegiatan yang bisa dilakukan saat melakukan staycation juga beragam, mulai yang ringan-ringan baca buku, berenang, bahkan rebahan seharian.

Dewasa ini banyak juga orang yang memilih staycation di hotel sembari melakukan pekerjaan. Cara ini banyak dilakukan oleh generasi milenial yang memiliki pekerjaan bisa dibawa kemana-mana. Sementara dampaknya bagi karyawan bisa memberikan liburan, pikiran jadi lebih segar pekerjaan bisa tertangani dengan lebih baik.

3. Memberikan Paket Vitamin Bagi yang WFH

Musim pancaroba ditambah dengan pandemi corona, membuat sistem kekebalan tubuh digempur habis-habisan. Jika stok imunitas menurun, membuat tubuh gampang sakit. Alih-alih bisa bekerja dengan nyaman, malah sakit-sakitan. Terutama bagi yang bekerja dari rumah, perusahaan bisa mengirimkan paket vitamin.

Pemberian paket vitamin ini juga berlaku bagi mereka yang bekerja dari kantor. Sediaan masker, hand sanitizer dan juga vitamin yang cukup dan lengkap di kotak obat. Hal tersebut dilakukan semata-mata untuk membuat karyawan tetap sehat dan produktif di masa seperti sekarang ini.

4. Memberikan Cuti Tambahan

Setiap karyawan memiliki jatah cuti masing-masing setiap tahun. Namun terkadang ada kejadian-kejadian tidak terduga yang menguras cuti. Maka dari itulah, perusahaan bisa memberikan apresiasi karyawan dalam bentuk cuti tambahan tanpa memotong gaji bulanan.

Bisa digunakan untuk liburan, menghabiskan waktu lebih banyak lagi dengan keluarga, atau sekedar istirahat sebentar dari berbagai tuntutan pekerjaan.

5. Memberikan Tiket ke Suatu Event

Saat pandemi corona seperti sekarang memang event-event bergengsi dihentikan sementara waktu. Meski begitu, masih ada beberapa yang menggelar secara online. Ada yang gratis namun tidak sedikit pula yang berbayar. Ini bisa menjadi ide bagi perusahaan memberikan reward tiket ke suatu event. Misalnya online course berbayar sesuai dengan bidang karyawan

6. Membelikan Barang yang Selama Ini Diidamkan

Ide reward lainnya yang bisa dilakukan adalah membelikan barang yang selama ini diidamkan oleh sang karyawan. Misalnya saja sepeda, smartphone, laptop dan lain sebagainya. Tapi tentu saja supaya kantor tidak menanggung kerugian, dari awal tentukan budget reward untuk karyawan.

Jika keinginan tersebut masih cukup dibeli, langsung berikan. Namun sekiranya budget tidak mencukupi dengan keinginan karyawan, bisa berikan sejumlah uang yang telah dipersiapkan.

7. Memberikan Hampers

Omzet perusahaan masih minim namun ingin memberikan reward kepada karyawan? Perusahaan bisa memberikan hampers juga. Banyak barang yang bisa dijadikan hampers, mulai dari kebutuhan rumah tangga, makanan, sampai dengan produk fashion. Apalagi yang diberi apresiasi lebih dari satu karyawan, inilah pilihan yang lebih terjangkau.

8. Memberikan Sertifikat atau Piala

Memang sangat sederhana, namun pemberian sertifikat atau piala ini bisa menjadi kebanggaan tersendiri bagi si penerima. Piala atau sertifikat ini bisa dipajang di ruangan kerja dan di rumah. Perusahaan bisa membuat banyak sertifikat atau piagam dari berbagai kategori. Misalnya saja untuk karyawan yang meraih omzet tertinggi, mereka yang tidak pernah datang terlambat, kinerja yang maksimal, dan lain sebagainya.

Tentunya, supaya karyawan semakin senang lagi tambahkan sejumlah uang. Tidak masalah jumlahnya tidak terlalu besar, namun setidaknya bisa mentraktir teman atau keluarganya atas prestasi yang diraihnya.

9. Memberikan Emas Antam

Emas Antam sekarang ini banyak sekali diminati sebagai sebuah investasi yang menguntungkan. Banyak orang mulai menabung emas  jenis ini. Perusahaan bisa menjadikannya sebagai reward kepada karyawan. Ada banyak pilihan harganya, mulai dari ratusan ribu sampai dengan jutaan. Tinggal pilih sesuai dengan budget perusahaan.

10. Memberikan Liburan Gratis

Sekarang memang sedang pandemi, namun tempat wisata masih tetap buka dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Tidak ada salahnya memberikan reward liburan gratis. Sudah lengkap dengan akomodasi dan tiket liburan secara gratis. Bisa ke luar kota atau dalam kota saja.

Karena budgetnya yang cukup besar, tidak perlu sering-sering. Perusahaan bisa memberikan reward liburan gratis satu tahun sekali. Dahulu sebelum pandemi, reward berupa umroh atau naik haji merupakan hal yang wajar. Namun sekarang masih perlu menunggu waktu yang lebih baik dan kondisinya memungkinkan.

Banyak juga ya inspirasi reward yang bisa diberikan kepada karyawan. Tapi supaya tidak ribet, ada salah satu solusi yang ditawarkan, yakni menggunakan employee perks dari TADA. Perusahaan sudah tidak perlu lagi memikirkan berbagai proses ribet pemilihan hadiah.

Sebagai platform pendukung bisnis semakin lancar, TADA bisa menawarkan berbagai hadiah yang berbeda. Bahkan kategorinya lebih dari 15 jenis, mulai dari emas batangan, pengalaman, pengetahuan, voucher elektronik dan masih banyak lagi lainnya. Semoga informasi ini membuat bermanfaat!

Related Post