Ambil cicilan kredit online HP di e-commerce kayak Tokopedia adalah hal termudah dan praktis yang bisa dilakukan. Baik dengan kartu kredit atau pakai kredit online seperti Kredivo.
Tapi, kalau mau beli atau ambil cicilan HP-nya di toko langsung, bisa juga nggak, ya pakai Kredivo?
Nah, Kredivo sendiri adalah aplikasi kredit online yang cukup populer karena limitnya besar dan punya banyak mitra merchant. Selain yang berbasis online seperti Tokopedia, Lazada, Blibli, Bukalapak, Kredivo juga menggandeng banyak sekali toko offline resmi dari brand ternama, termasuk brand smartphone seperti Samsung.
Alhasil, kalau kamu sudah punya akun Kredivo yang aktif dan mau beli HP langsung ke toko, Samsung bisa menjadi salah satu pilihannya.
Yang menarik, limit kredit di Kredivo sendiri bisa mencapai hingga Rp 50 juta, lho. Bukan cuma bisa beli HP entry-level atau mid-range, tapi HP flagship seperti Samsung Galaxy Z Flip terbaru juga sangat mungkin selama limit kredit yang kamu dapat mencukupi.
Lantas, gimana caranya pakai Kredivo di toko Samsung?
Yuk, ikuti 5 langkah berikut ini.
Sebelum datang ke toko, tentukan dulu HP Samsung pilihanmu
Salah satu cara termudah untuk mengecek spesifikasi HP tertentu adalah dengan melakukan browsing di internet atau mengakses website resmi dari brand smartphone pilihanmu. Dalam hal ini, Samsung termasuk brand yang punya website khusus dan punya informasi lengkap mengenai berbagai produk yang dirilis.
Akan ada banyak sekali pilihan smartphone yang tersedia di toko Samsung. Tetapi, supaya smartphone yang kamu beli lebih bermanfaat dan sesuai kebutuhan, kamu bisa melakukan riset lebih dulu soal tipe smartphone yang kamu butuhkan dan tipe HP Samsung yang mana yang pas dengan kebutuhan tersebut. Hal ini juga akan membantu kamu menghemat waktu di toko nantinya ketika sudah tahu HP mana yang mau dibeli dan juga budgetnya.
Pastikan kamu sudah registrasi akun Kredivo & aktif
Selain riset dan menentukan tipe HP yang dibutuhkan di awal, kamu juga perlu daftar dan memiliki akun Kredivo yang aktif sebelum bertransaksi di toko Samsung.
Sebab, pendaftaran akun Kredivo akan memerlukan waktu dan proses approval kurang lebih 1×24 jam. Jadi, kamu nggak bisa langsung datang ke toko Samsung tanpa punya akun dan limit kredit yang aktif.
Hanya ada 3 syarat yang harus dipenuhi untuk daftar akun Kredivo, yaitu:
- Kamu sudah berusia minimal 18 tahun atau maksimal 60 tahun.
- Punya pekerjaan dan penghasilan tetap minimal sebesar Rp 3 juta per bulan.
- Berdomisili di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Palembang, Medan, Bali, Yogyakarta, Solo, Makassar, Malang, Sukabumi, Cirebon, Balikpapan, Batam, Purwakarta, Padang, Pekanbaru, Manado, Samarinda, Kediri, Tasikmalaya, Tegal, Lampung, Banjarmasin, Pontianak, Cilegon, Malang, Bontang, Tanjung Pinang, Metro, Dumai, Gowa, Maros, Banyuasin, dan Deli Serdang.
Jika sudah memenuhi syarat di atas, kamu bisa mengunduh aplikasi Kredivo di Google Play Store atau App Store untuk melakukan pendaftaran. Kemudian, kamu bisa memilih tipe akun Premium di awal supaya berpeluang mendapatkan limit lebih besar, maksimal sampai Rp 50 juta.
Cek jumlah limitnya dan sesuaikan dengan harga HP pilihanmu
Apabila pendaftaran kamu disetujui, akan ada limit yang tersedia di akun Kredivo-mu. Limit inilah yang akan menjadi batas berapa jumlah transaksi yang bisa kamu lakukan beserta pilihan tenornya.
Jika sudah tahu berapa jumlah limit yang didapat, kamu juga harus menyesuaikan harga HP yang sudah kamu pilih dengan limit tersebut. Sebab, kalau harga HP Samsung pilihanmu lebih mahal dibanding limit yang didapat, maka transaksi cicilan dengan Kredivo tidak bisa dilakukan.
Cek lokasi Toko Samsung terdekat
Setelah memastikan limit kreditmu sesuai dengan harga HP yang ingin dibeli, kamu bisa datang ke toko Samsung resmi terdekat untuk melakukan transaksi. Saat ini, Samsung Nasa Erajaya Group adalah merchant yang bermitra dengan Kredivo. Selain toko offline, website Samsung online juga sudah bermitra dengan Kredivo dan kamu bisa bertransaksi juga secara online!
Bawa aplikasi Kredivo & proses pembayaran sesuai instruksi staf kasir
Saat datang ke toko Samsung, pastikan kamu membawa smartphone dan aplikasi Kredivo yang aktif untuk memproses cicilannya. Sampaikan kepada pihak toko atau staf bahwa kamu ingin mengambil cicilan HP pakai Kredivo.
Nantinya, staf toko akan mengarahkan atau memandu kamu untuk menyelesaikan transaksi sesuai SOP yang berlaku dengan aplikasi Kredivo-mu. Bisa pakai QR, QRIS atau dengan Flexi Card.
Jangan lupa memilih tenor yang sesuai kemampuan di aplikasi Kredivo: ada cicilan 0% dengan tenor maksimal 3 bulan, dan tenor 6 sampai 12 bulan dengan suku bunga cicilan 2.6% per bulan. Kemudian, proses transaksi menggunakan password dan OTP. Tunggu beberapa saat sampai transaksi kamu selesai.
Gimana, tertarik coba?