Rekomendasi Aplikasi Streaming Nonton Bola Terbaik di Android

Memang tidak bisa dipungkiri lagi, bahwa sepak bola merupakan salah satu jenis olahraga terpopuler di seluruh dunia.

Bagaimana tidak? Sebab setiap pertandingan olahraga selalu berhasil menyita perhatian banyak publik. Ya, terlebih untuk pertandingan liga-liga berkelas, seperti Liga Inggris atau La Liga Spanyol yang dijamin akan menyedot jutaan pasang mata.

Kabar baiknya lagi, sekarang telah hadir berbagai aplikasi streaming yang secara khusus menayangkan sepak bola lho.

Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya lagi mengenai aplikasi streaming bola terbaik di android, yuk simak langsung ulasannya di bawah ini.

1. Yalla Shoot

Apakah kamu pecinta sepak bola Timur Tengah? Jika iya, maka kamu wajib download dan menginstall aplikasi Yalla Shoot pada perangkat androidmu.

Selain sepak bola Timur Tengah, aplikasi Yalla Shoot menyajikan tayangan sepak bola dari berbagai liga-liga terbaik dunia.

Aplikasi Yalla Shoot hadir untuk pertama kalinya pada ajang Piala Dunia Qatar 2022 lalu. Itu sebabnya, mengapa bahasa yang digunakan di dalamnya berupa bahasa Arab.

Menurut informasi yang didapat, aplikasi Yalla Shoot tersedia di App Store dan Play Store yang bisa di download secara gratisan lho.

2. UEFA.tv

Dari namanya saja sudah sangat jelas, yang mana aplikasi streaming ini akan menyediakan tayangan sepak bola dalam kompetisi UEFA.

Tentu saja aplikasi UEFA.tv sangat direkomendasikan bagi para penggemar sepak bola benua biru. Disini kamu dapat menonton live streaming pertandingan, cuplikan pertandingan, hasil klasemen, dan lain sebagainya.

Tak hanya itu, aplikasi UEFA.tv juga dibekali dengan beragam fitur menarik yang dapat kamu gunakan untuk meningkatkan kenyamanan dan kemudahan selama berselancar di dalamnya.

3. beIN Sports Connect

Selanjutnya ada beIN Sports Connect yang menghadirkan live streaming sepak bola dari berbagai liga terbaik dunia, mulai dari Premier League, Serie A, La Liga, Bundes Liga, dan masih banyak lagi.

Selain menayangkan pertandingan, beIN Sports Connect menyediakan berita, video, cuplikan pertandingan, analisa, hingga skor.

Tak hanya seputar sepak bola, terdapat pula berbagai kategori olahraga lainnya yang bisa kamu tonton di beIN Sports Connect, seperti bola basket, bola voli, bulu tangkis, tenis, dan sebagainya.

4. Mola TV

Pada dasarnya, Mola TV merupakan aplikasi streaming yang tak hanya terfokuskan pada tayangan olahraga dan sepak bola saja.

Melalui Mola TV, kamu juga bisa menonton tayangan lainnya seperti film, drama, reality show, dan masih banyak lagi.

Nah, karena keunggulan inilah yang membuat Mola TV selalu menjadi pilihan utama bagi pengguna android untuk mendapatkan tontonan yang berkualitas tinggi.

5. UseeTV GO

Bagi kamu yang ingin mendapatkan tayangan pertandingan olahraga dengan kualitas gambar jernih, maka aplikasi UseeTV GO ini adalah jawabannya.

Namun, kamu harus berlangganan terlebih dulu dengan membayar sejumlah uang untuk mendapatkan kualitas gambar yang jernih.

Selain sepak bola, UseeTV GO juga menghadirkan berbagai channel lainnya yang dapat kamu pilih sesuai selera.

6. StarTimes

Salah satu keunggulan dari aplikasi StarTimes ini adalah tampilan antarmukanya yang begitu ramah, sehingga dapat memudahkan pengguna untuk mengoperasikan semua fitur yang ada di dalamnya.

StarTimes menghadirkan berbagai tayangan olaharga, mulai dari sepak bola, tenis, tenis meja, bulu tangkis, bola voli, bola basket, dan masih banyak lagi.

Itu dia beberapa aplikasi streaming bola terbaik di android yang tentu saja harus kamu download.

Related Post

homescontents